Latest News

Nama Latin Tanaman Tembakau, Klasifikasi, dan Fakta Uniknya

Nama latin tembakau adalah Nicotiana tobacco. Tembakau merupakan salah satu komoditas tanaman perkebunan yang digunakan sebagai bahan baku dalam pembuatan rokok kretek. Tanaman ini berasal dari daratan Amerika dan mulai masuk ke Indonesia sejak abad 17, dibawa oleh para penjajah Portugis. Tanaman tembakau tumbuh subur di beberapa daerah di Indonesia, dan Pulau Jawa adalah sentra produksi tembakau terbesar nasional. Nah, berikut ini, kita akan membahas seputar nama latin tembakau, klasifikasi, serta fakta unik tanaman yang satu ini. Ayo, silakan disimak.
Nama latin tembakau adalah Nicotiana tabacum.

Klasifikasi Tanaman Tembakau

Nama Latin Tanaman Tembakau
Tanaman tembakau tergolong ke dalam family Solanaceae dan secara lengkap diklasifikasikan sebagai berikut:
Kingdom: Plantae
Divisi : Spermatophyta
Sub divisi : Angiospermae
Kelas : Dicotiledonae
Ordo : Solanales
Family : Solanaceae
Genus : Nicotiana
Nama Latin atau Spesies : Nicotiana tabacum

Fakta Unik Seputar Tembakau

Meski dikenal sebagai produk pertanian yang menyebabkan banyak kerugian terutama bila dikaitkan dengan indutri rokok dan kesehatan, namun tak banyak yang tahu jika tanaman bernama latin Nicotiana tabacum ini ternyata memiliki banyak fakta unik yang tersembunyi dan menarik untuk diketahui. Berikut fakta unik tentang tembakau untuk Anda ketahui.
  1. Menanam tembakau secara ekonomis akan lebih menguntungkan hingga 3x lipat dibanding dengan menanam padi dengan luasan areal yang sama.
  2. Tembakau bisa digunakan sebagai vaksin anti kanker, obat sakit perut, serta sebagai obat sakit kencing manis.
  3. Tembakau dapat digunakan sebagai bahan baku dalam pembuatan pestisida nabati untuk beberapa jenis hama yang menyerang tanaman hortikultura.
  4. Tembakau digunakan sebagai bahan baku dalam alat pendeteksi ranjau di dalam tanah (landmines). Ia digunakan saat perang Vietnam di abad ke 19 silam.
  5. Daun tembakau dapat mengobati gigitan serangga, ular, lintah, dan hewan yang mengeluarkan bisa lainnya.
  6. Industri tembakau atau rokok telah mencapai titik tertinggi dalam sejarah, diketahui pada 2014 sudah ada sekitar 5,8 triliun batang rokok yang sudah dibakar dan dihisap.
  7. Setengah dari seluruh jumlah penghisap tembakau telah terbunuh, karena daya racun dari tanaman ini membuat sel kanker paru-paru tumbuh dengan subur serta memicu masalah kesehatan lainnya.
  8. Industri tembakau menghabiskan puluhan triliun rupiah setiap tahunnya untuk kegiatan promosi. Berdasarkan perhitungan yang pernah dilakukan, ketika Anda menghabiskan waktu 5 menit untuk membaca artikel ini, maka industri tembakau seluruh dunia telah menghabiskan sekitar Rp. 780 juta untuk mempromosikan produknya.

Nah itulah beberapa fakta unik tentang tanaman bernama latin Nicotiana tobacco ini beserta nama latin tembakau serta klasifikasinya. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda. Jika ada tanggapan, silakan tulis di kolom komentar di bawah ini.

0 Response to "Nama Latin Tanaman Tembakau, Klasifikasi, dan Fakta Uniknya"